Wednesday 29 August 2018
Inspirasi Kartini Bersama Balsem Lang
Balsem Lang dan O Channel beserta para Istri Tentara Nasional Indonesia (IKKT) mengadakan event yang bertajuk Inspirasi Kartini, yang diselenggarakan di Aula Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian, Sentul Bogor, Jawa Barat.
Tepat pada tanggal 25 April 2018 kemarin, Balsem Lang dan O Channel beserta para Istri Tentara Nasional Indonesia (IKKT) mengadakan event yang bertajuk Inspirasi Kartini, yang diselenggarakan di Aula Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian, Sentul Bogor, Jawa Barat. Tujuan acara ini diadakan untuk mengajak para istri tentara, agar lebih memahami pengetahuan tentang kerokan dan pengolahan jamu tradisional. Acara ini diisi kurang lebih 150 peserta dari para istri tentara Indonesia. Adapun kegiatan di dalamnya dibagi menjadi beberapa sesi, antara lain; talkshow kerokan bersama Prof. Dr. Didik Gunawan Tamtomo, dr, PAK, MM, M.Kes, talkshow pengolahan jamu tradisional bersama pakar dari Suwe Ora Jamu dan keseruan kuis, foto challenge dan games. Acara dimulai pukul 09:00 WIB sampai 12:30 WIB.
Bahas tuntas kerokan dan cara pengolahan minuman tradisional
Pada sesi ini Prof Didik mengajak para peserta untuk mengetahui berbagai hal yang berkaitan dengan kerokan, mulai dari asal muasal kerokan sampai penelitian yang dilakukannya untuk membuktikan manfaat kerokan. Prof Didik menjelaskan ada fungsi dan manfaat utama dalam kerokan yaitu 4M. Apa itu 4M? Murah, Mudah, Manjur dan Mesra. Murah, karena kerokan adalah pengobatan tradisional yang sangat murah, hanya butuh koin dan bahan pelicin atau Balsem Lang. Mudah, karena kerokan bisa dilakukan dimana saja, kapan saja, dan oleh siapa saja. Manjur, karena kerokan bisa meningkatkan beberapa hormon yang ada dalam tubuh, salah satunya hormon endorphin, yang bisa membuat badan kembali bugar. Mesra, nah ini yang paling penting dalam sebuah pengobatan tradisional ini, kerokan itu cara paling mesra mengobati masuk angin, karena kerokan melibatkan dua orang yang saling menyayangi dan terdapat interaksi di dalamnya. Prof Didik juga menjelaskan tips dan trik kerokan, salah satunya kerokan itu tidak boleh dilakukan di leher bagian depan, kerokan akan sangat bermanfaat untuk masyarakat jika dilakukan dengan benar ujarnya. Gak cuma itu, dalam sesi ini juga terdapat interaksi tanya jawab dengan Prof Didik dan peragaan kerokan yang benar diperankan oleh dua audiens.
Setelah talkshow mengenai kerokan selesai, dilanjutkan dengan talkshow mengenai minuman tradisional jamu oleh pakar dari Suwe Ora Jamu. Tak jauh beda dengan sesi kerokan, pada sesi ini sama, diawali dengan pembahasan mengenai jamu, pengolahannya, pengenalan tanaman yang bisa dimanfaatkan menjadi jamu dan praktek membuat jamu oleh audiens.
Sebelum acara berakhir, sampai lah pada games seru yaitu games dance ala ibu-ibu tentara. Pada sesi ini peserta terbagi menjadi 4 kelompok yang bersaing untuk mendapatkan hadiah. Masing-masing berlomba menampilkan penampilan gerak tubuh terbaik, dengan alunan musik yang bikin badan ingin ikutan menari.
Nah, itu dia rekap keseruan acara yang terjadi dalam event Inspirasi Kartini bersama Balsem Lang. Tetap menjadi kartini masa kini yang hebat dan berguna untuk keluarga, nusa dan bangsa. Kira-kira event apa lagi ya yang akan diadakan oleh Balsem Lang? Tungguin terus update-nya ya!